Islam

Tangan kiri tidak tahu

Perumpamaan bagi orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih, yang menumbuhkan tujuh butir pada tiap-tiap bulir: seratus biji. Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui,” (Qs. al-Baqarah [2]: 261)

Ayat tsb. diturunkan disaat Daulah Islam yg dipimpin Rasulullah saw dalam keadaan kesulitan keuangan atas blokade musuh, kemudian Rasulullah saw menyampaikan seruan untuk berinfaq.

Seruan Rasulullah saw itu disambut Abdurrahman bin Auf dengan menyerahkan empat ribu dirham seraya berkata, “Ya Rasulullah, harta milikku hanya delapan ribu dirham. Empat ribu dirham aku tahan untuk diri dan keluargaku, sedangkan empat ribu dirham lagi aku serahkan di jalan Allah.“

“Allah memberkahi apa yang engkau tahan dan apa yang kau berikan,” jawab Rasulullah saw. Kemudian datang sahabat lainnya, Usman bin Affan. “Ya, Rasulullah, saya akan melengkapi peralatan dan pakaian bagi mereka yang belum mempunyai,” ujarnya.

 

Adapun ‘Ali bin Abi Thalib ketika itu hanya memiliki empat dirham. Ia pun segera menyedekahkan satu dirham waktu malam, satu dirham saat siang hari, satu dirham secara terang-terangan, dan satu dirham lagi secara diam-diam. Para sahabat antusias menyambut seruan Rasulullah, Ini tiada lain karena yakin balasan yang berlipat ganda sebagaimana telah dijanjikan Allah dan Rasul-Nya.

Sungguh betapa dahsyatnya infaq yang dikeluarkan di jalan Allah yang disertai dengan hati ikhlas, sampai-sampai Allah sendiri membuat sejumlah perbandingan, sebagaimana tersurat dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik.
Rasulullah saw, kata Anas ra, pernah bersabda : “Tatkala Allah menciptakan bumi, maka diciptakanlah gunung sebagai pasaknya. Dengan heran malaikat bertanya “Apakah ada dari makhluk-Mu yang lebih keras dari gunung?” Allah menjawab, ‘Ada, yakni besi.’ ‘Adakah yang lebih perkasa dari besi?’ ‘Api ,’ jawab-Nya ‘Adakah yang lebih kuat dari api?.” ‘Air’ ‘Adakah yang lebih kuat daripada air?” ‘Angin’

 

‘Dan adakah yang lebih keras dari angin?”. ‘Ada, anak Adam yang memberi sedekah dengan tangan kanan tanpa diketahui tangan kirinya!’ jawab-Nya. Allah berfirman ‘adalah lebih baik dan lebih utama bagi kamu memberi sedekah secara diam-diam dan diberikan kepada orang fakir. (Pak Oto)-FR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close