Kesehatan

Nyeri tendon tanda kolesterol tinggi?

KOMPAS.com – Orang yang berkadar Kolesterol tinggi cenderung mengalami nyeri tendon atau perubahan struktur tendon. Kolesterol penting untuk tubuh, tapi jika terlalu banyak dalam darah bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah, serta gangguan otot dan persendian.

Tendon adalah jaringan yang menghubungkan otot dengan tulang. “Tendinopati adalah kondisi saat seseorang merasakan nyeri ketika memakai tendon mereka,” kata James E.Gaida, peneliti.

Gaida melakukan riset mengenai kaitan antara nyeri tendon dan Kolesterol. Menurutnya, tendinopati bisa mengenai semua bagian tendon, termasuk tendon Achilles di tumit atau di bagian bahu.

“Yang menarik adalah pola dari perubahan kadar Kolesterol yang terlihat pada kondisi tendinopati serupa dengan peningkatan risiko penyakit kardiovaskular,” katanya.

Dengan kata lain, apa yang buruk bagi jantung, juga buruk bagi tendon. “Kolesterol yang tinggi dalam darah bisa menumpuk di matriks tendon,” katanya.

Para ahli menduga, deposit Kolesterol akan memicu inflamasi tendon sehingga strukturnya ikut berubah. Area tersebut pun lebih rentan pada cedera dan nyeri. (Lusia Kus Anna; reuters; dan http://health.kompas.com/read/2015/10/24/170000923/Nyeri.Tendon.Bisa.Jadi.Tanda.Kolesterol.Tinggi)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close