Iptek dan Lingk. Hidup

Kreatif banget

Jakarta – Kadang hal kreatif dinilai aneh oleh sebagian orang. Misalnya saja penemuan di Negeri Sakura ini. Kesannya penemuan ini memudahkan, tapi karena sangat tidak biasa maka terlihat aneh. Misalnya saja topi tisu yang sebetulnya memudahkan bagi orang-orang yang sedang pilek.

Berikut penemuan kreatif-aneh di Jepang, dirangkum detikHealth dari berbagai sumber, (18/9/2013):

1. Topi Tisu

Saat pilek, tisu jadi barang yang dibutuhkan untuk mengelap ingus. Jepang berinovasi membuat topi tisu. Segulung tisu di atas kepala, dengan dilengkapi tali seperti tali helm. Dengan topi tisu ini, kapanpun dapat membersihkan hidung, Anda tidak repot cari tisu dalam tas.

 

2. Bra Khusus Pria untuk Mengasuh Anak

2-braayahMengasuh anak bukan hanya pekerjaan ibu. Untuk memudahkan pengasuhan anak, Jepang melakukan inovasi dengan menciptakan bra khusus pria untuk mengasuh anak. Bra ini berbentuk sepasang botol untuk menyusui yang dipasang di dada, seperti payudara ibu.

 

3. Baju Mengepel untuk Bayi

Banyak pekerjaan rumah tetapi harus juga mengasuh bayi menginspirasi orang Jepang mendesain baju bayi sekaligus alat pengepel. Pemakaiannya mudah. Cukup pakaikan baju ini ke bayi, lalu letakkan bayi di lantai. Bayi yang baru belajar merangkak akan membantu ibunya mengepel lantai.

3-bajupellistverseDiciptakan pula kaus kaki mengepel untuk binatang peliharaan, seperti kucing. Kucing bisa berlarian ke sana kemari sambil membantu mengepel rumah.

 

4. Bra Sekaligus Pot Penanam Padi

Memakai bra sekaligus jadi ‘petani padi’ kini bisa dilakukan. Bra ini punya kantung yang memungkinkan pemakainya menanam padi kapan saja dan di mana saja. Bra ini dibuat dengan harapan lebih banyak orang akrab dengan pertanian dan menyadari pentingnya pertanian. Berminat memakainya?

 

5. Toilet Otomatis

5-toiletafpMesin toilet otomatisini dirancang untuk manula-pasien yang terbaring sakit di tempat tidur. Karena otomatis, mesin ini bisa digunakan meski pemakainya tidur. Dengan mesin ini beban kerja perawat lebih ringan, khususnya di malam hari. Alat ini membantu menjaga pasien dan tempat tidur tetap bersih.

Alat yang dikeluarkan Muscle Corp ini berbentuk seperti cangkir huruf U yang diletakkan di antara kaki pemakainya. Terdapat sensor di dalamnya yang bila diaktifkan akan menghisap ‘limbah’ tubuh. Alat ini sekaligus membersihkan dan mengeringkan area pembuangan manusia.

 

6. Alat Pembersih Udel

Coba ingat-ingat kapan Anda terakhir kali membersihkan udel alias pusar. Lubang yang satu ini memang sering kali terlupakan. Beberapa orang jika ingat harus membersikan udelnya, kerap kali menggunakan alat di sekitar rumah yang ditemukannya.

Untuk keperluan membersihkan udel, di Jepang telah ditemukan kit berisi pembersih udel. Dengan alat yang terdapat dalam kit ini, kotoran di udel akan menempel, sehingga udel akan bersih seketika.

 

7. Bantal Beruang Anti-ngorok

Boneka beruang yang satu ini bukan sembarang boneka karena merupakan bantal anti-ngorok yang bisa mencegah sleep apnea. Adalah Waseda University’s Kabe Lab yang menemukan boneka ini. Ketika sensor mencatat penurunan oksigen dalam darah, sinyal lantas dikirim ke bantal.

 

Orang ngorok akan disenggol lengannya, sehingga dia mengubah posisi tidur hingga tidak mendengkur. Boneka ini mirip pasangan tidur yang menyenggol badan Anda saat dia terganggu dengkuran. (Nurvita Indarini – detikHealth; http://health.detik.com/read/2013/09/18/162954/2362435/763/penemuan-kreatif-dan-aneh-topi-tisu-orang-pilek-hingga-pembersih-udel?l771108bcj)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close