TELKOMGrup dan SEKAR

Menteri BUMN harap RKB bantu UKM

MENTERI BUMN Rini Soemarno mengatakan program Rumah Kreatif BUMN diharapkan  membantu masyarakat pelaku usaha mikro kecil menengah di daerahnya masing2. “Kami harap RKB yang sudah dilakukan Bank BRI, BNI, TELKOM betul2 membantu masyarakat UMKM di daerahnya masing2″ kata Rini usai meresmikan RKB Bank BRI di Solo.

 

Dia mengatakan, pihaknya mengapresiasi diluncurkannya RKB di Solo dengan dukungan BRI. RKB ini, kata dia, adalah sebuah pemikiran inisiatif baru dari Kementerian BUMN untuk membuat program total yang bersinergi secara penuh.

 

Menurut Rini Rumah Kreatif BUMN ini bertujuan memberi wadah untuk mendorong UKM-UKM yang sudah ada tumbuh atau naik kelas, dan UKM baru bisa masuk. “Saya bangga Bank BRI kreatif dengan rumah2 kreatifnya, karena pelatihan sudah jalan, banyak UMKM yang terdaftar ikut di RKB ini,” katanya.

 

RKB untuk Bank BRI selama sebulan sudah mendirikan 17 RKB yang tersebar di Indonesia. Targetnya hingga akhir 2016 ini, ada 100 RKB termasuk untuk BNI 15 RKB, BTN (10), Bank Mandiri (15), ditambah PLN, Pertamina, dan Telkom. (OL-2; http://mediaindonesia.com/news/read/82157/menteri-bumn-berharap-rkb-dapat-bantu-usaha-kecil-menengah/2016-12-11)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close