Kantor Desa bagai Istana Merdeka
(news.detik.com)-Jember; Bangunan kantor Desa Kemuningsari Kidul, Kecamatan Jenggawah mirip Istana Merdeka kerap didatangi muda-mudi untuk berswafoto. Mereka datang dari desa atau kecamatan lain di Jember untuk melihat bangunan itu.
“Saya dari (Kecamatan) Bangsalsari berniat ke sini dengan teman. Karena penasaran dengan balai desa mirip istana presiden ini. Saya tahunya dari Instagram dan FB” kata satu pengunjung, Ahmad Syaihoni saat dijumpai detikcom di lokasi (9/7/18).
Menurut pria yang kerja di konter ponsel itu, ia penasaran. “Benar mas, saya penasaran dengan gedung ini. Makanya saya dari sebelumnya berniat kesini” ungkapnya. Pengunjung lain, Fitria Sukanto juga akan mengunggah swafotonya di depan kantor Desa Kemuningsari Kidul itu ke medsos miliknya.
“Saya ngertinya ini sudah dua bulan, dan baru bisa ke sini. Ternyata setelah saya datang sendiri, ternyata sama dengan apa yang ada di medsos. Sepengetahuan saya, baru kali ini ada kantor balai desa mirip istana presiden,” kata perempuan asal Desa Karang Semanding, Kecamatan Balung itu.
Di sisi lain, Fitri berharap agar pelayanan di kantor desa bisa sesuai dengan bangunan kantornya yang ciamik. “Pelayanannya harus bagus, masak kantornya bagus, pelayanannya kurang memuaskan. Kan malu sama bangunannya,” tegasnya. Ditemui terpisah, Kades Kemuningsari Kidul, Sujarwo menerangkan “Belum rampung (selesai 80%), tapi ditempati hari ini” katanya.
Gedung yang dibangun dari (2014) diperkirakan selesai dalam kurun 10 tahun. Sebelum ditempati, pihaknya juga menggelar serangkaian acara dalam rangka meresmikan bangunan baru kebanggaannya.
“Sebelum ditempati pada Jumat malam ada salawatan, Sabtu malam ludruk dan Minggu malam wayang. Ini agenda peresmian gedung” pungkasnya. (III/III; Yakub Mulyono; Bahan dari : https://news.detik.com/jawatimur/4106025/cieee-kantor-desa-mirip-istana-merdeka-kerap-jadi-ajang-swafoto)-FatchurR *