Kesehatan

Selain Kafein-Ini yang membuat Gigi Anda Menguning

(republika.co.id)-JAKARTA; Tentu kita tertarik pada gigi putih sempurna berkilau? Semua orang mungkin kesal jika gigi bernoda dan kekuningan. Nyatanya, warna gigi dapat membuat atau merusak penampilan.

 

Dilansir di Times of India, penyebab gigi kuning bisa dari riwayat keluarga hingga kebersihan gigi yang buruk. Ada juga kasus kelebihan kadar fluoride dalam air dari sumber lingkungan yang dapat menyebabkan gigi menguning. Tak hanya yang mengandung kafein saja yang membuat gigi menguning. Ini 7 penyebab lainnya gigi bernoda atau menguning :

 

1-Jeruk atau buah Asam

Buah2an yang penuh Vitamin C ternyata jadi salah satu penyebab perubahan warna gigi Anda. Alasannya, karena asam dalam buah2an asam ini bisa mengikis enamel gigi sehingga memberi warna kekuningan pada gigi.

 

2-Permen

Jika Anda penyuka makanan manis, waspadalah, karena permen dan makanan penutup yang manis dapat merusak gigi Anda dengan lebih dari satu cara. Gula dalam makanan penutup dan manisan yang nikmat mungkin tidak hanya menyebabkan gigi berlubang, tetapi dapat mengikis enamel gigi sehingga membuat gigi Anda tidak lagi tampak putih.

 

3-Tidak Menggosok gigi Malam Hari

Jika Anda memperhatikan dari dekat, gigi Anda berubah warna jadi kuning, itu karena tak menyikat gigi di malam hari. Ketika Anda tidak menyikat dan membersihkan gigi sebelum tidur, bakteri di gigi Anda tumbuh dan menyebabkan gigi berlubang. Bahkan, tidak menyikat gigi minimal dua menit setelah makan malam juga dapat menyebabkan perkembangan plak.

 

4-Soda

Jika Anda suka minum minuman ringan, itu dapat berdampak buruk bagi gigi. Kandungan gula dalam minuman ini  tinggi yang mengekspos email dan bahkan menyebabkan noda pada gigi Anda.

 

5-Merokok

Kondisi ini cukup parah untuk menyebabkan kerusakan gigi. Ternyata merokok tidak hanya menyebabkan kanker tetapi juga dapat memperburuk warna dan kualitas gigi.

 

6-Beri

Sayangnya, buah seperti delima, stroberi dan blueberry juga dapat membuat senyum gigi Anda tidak lagi putih. Alasan pigmentasi dalam dan rona yang dapat menyebabkan pewarnaan gigi menjadi kekuningan.

 

7-Jenis Obat Tertentu

Ada ber-jenis2 obat yang dapat menyebabkan gigi Anda menguning. Beberapa antibiotik, antihistamin (obat alergi), dan obat antihipertensi bisa berefek buruk pada gigi Anda termasuk memberikan warna kuning. (Rep: MGROL116/ Red: Ani Nursalikah; Bahan dari : https://www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/info-sehat/19/02/06/pmidtn366-selain-kafein-7-hal-ini-membuat-gigi-anda-menguning)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close