Iptek dan Lingk. Hidup

Ribuan Ayam Liar Hidup Bebas di Hawaii

(food.detik.com)-JAKARTA; Pulau Kauai di Kepulauan Hawaii jadi rumah bagi ribuan ayamliar. Uniknya, ayam-ayam ini bisa hidup berdampingan dengan penduduk.

 

Dilansir dari Oddity Central (5/1), pulau di Hawaii terkenal dengan penduduknya yang unik yakni ribuan ekor ayam liar. Dari pantai Lumbahai yang alami, hingga bandara, pompa bensin, bahkan tempat parkir perkotaan, ayam liar ada di mana-mana di Pulau Kauai.

 

Ayam ini berkeliaran bebas dan bisa beradaptasi serta hidup berdampingan dengan warga setempat. Ayam tidak dirawat peternak, mereka hidup dan cari makan dari sisa sampah makanan atau serangga.

 

Banyaknya ayam ini jadi perdebatan, warga merasa beruntung, berkat ayam ini populasi serangga pengganggu makin menurun. Di lain sisi, warga juga mengeluh karena ribuan ayam berkokok sepanjang hari 24 jam. Bukan hanya itu, ayam juga kadang merusak taman dan menghancurkan halaman rumah.

 

Menurut warga sekitar, sejarah awal soal populasi ayam liar yang membludak ini berawal 1982 dan 1992 ada dua badai besar melanda pulau ini. Badai Iwa dan badai Iniki menghancurkan ratusan kandang ayam milik peternak.

 

Ribuan ayam berhamburan tak terkendali hingga ayam itu berkembangbiak alami dan jumlahnya makin melonjak. Sumber lain mengatakan kalau ayam liar di pulau Kauai ini sudah ada sejak ribuan tahun.

 

Meski hidup liar, ayam-ayam ini dilindungi pemerintah. Jadi meski berhamburan di tempat umum, tidak ada warga yang berani melukai ayam ini, apalagi menyembelih jadi makanan. Ini yang menjadi alasan, setiap tahunnya jumlah ayam liar semakin bertambah.

 

Selain dilindungi undang-undang, ayam liar di pulau Kauai ini punya rasa yang tak enak sehingga tak banyak orang tergoda memasaknya. Menurut warga, daging ayam ini keras dan kurang enak jika diolah jadi masakan.

 

Pepatah daerah mengatakan, “Jika kamu mau makan ayam ini, cobalah ambil dua panci berisi air. Satu panci untuk merebus batu, satu panci untuk merebus ayam liar. Jika batunya lunak maka ayam baru bisa dimakan.” Ini menandakan kalau daging ayam sangat keras.

 

Ayam ini jadi ikon pulau Kauai yang menarik perhatian wisatawan. Berbagai souvenir bergambar ayam pun bisa mudah ditemui di pulau ini mulai dari magnet, lemari es, kaos dan cangkir kopi. Jadi kalau berlibur ke pulau Kauai jangan lupa berpose dengan ayam-ayam liar ini.

 

(dvs/odi; Devi Setya; Bahan dari : https://food.detik.com/info-kuliner/d-5321929/wow-ribuan-ayam-liar-hidup-bebas-di-hawaii)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close