Selingan

Nggak Perlu Tenaga Cara Ampuh Merontokkan Kerak Hitam Pada Pantat Wajan

ibu punya wajan favorit yang lebih sering dipakai masak ketimbang wajan yang lain. Saking seringnya dipakai, biasa akan muncul kerak hitam pada pantat wajan yang lama lama makin menumpuk.

Makin tebal, kerak ini jadi makin sulit dicuci. Tapi, kini ada cara ampuh merontokan kerak hitam pada pantat wajan.

Dijamin bisa kinclong lagi seperti baru.

Rendam dulu sebelum dicuci

Kalau sudah tebal, kerak di wajan tak akan lepas sekuat apa pun kita menggosoknya. Jadi, lebih baik rendam dulu wajan di air panas untuk melunakkan kerak. Semakin tebal keraknya, makin lama waktu merendamnya. Bisa 1 hari, 2 atau 3 hari. Kalau bisa, ganti air panas tiap hari supaya kerak mudah melunak. Lebih baik jikka ditambahkan baking soda ke dalam air perendam. Baking soda bisa membuat kerak lebih mudah lembut dan lepas.

Gunakan bahan alami dari dapur

Setelah direndam dan kerak melunak, saatnya memisahkan wajan dari kerak. Biasanya, kerak yang tersisa berupa lapisan tipis. Lapisan tipis ini lebih mudah hilang kalau kita tambahkan bahan alami dari dapur. Caranya, campur sabun cuci piring dengan jeruk nipis atau nanas yang sudah dihaluskan. Keduanya bersifat asam sehingga bisa membantu melunturkan kerak. Gunakan juga spons atau sikat yang agak kasar sehingga kerak lebih mudah lepas.

Kondisi peralatan di dapur bisa menentukan mood kita saat memasak. Kalau peralatannya penuh kerak hitam, tentu kita jadi malas memasak. Kalau alatnya bersih dan mengkilap terus seperti baru, memasak pasti jadi lebih menyenangkan. Selamat mencoba!

Sabun Colek dan Pantat Wajan

Trik satu ini banyak dilakukan sejak zaman dulu. Belum ada penjelasan ilmiahnya, tapi terbukti ampuh banget. Ibu dan nenek kita dulu sering mengoleskan sabun colek ke pantat wajan sebelum memasak. Tujuannya pantat wajan tak mudah gosong. Cara ini ampuh. Ajaibnya, setelah dipakai masak, tidak ada pantat wajan jadi menghitam. Alhasil, proses pencucian lebih mudah karena kita tidak perlu mengeluarkan tenaga menggosok kerak hitam di wajan.

Wajan jadi makin awet. Cara pakainya mudah. Sabun colek merek apapun boleh dipakai. Tinggal oleskan merata ke pantat wajan yang terkena api. Tak perlu terlalu tebal, cukup tipis. Sabun colek tak mempengaruhi rasa makanan. Hanya sabun colek ini bisa membuat pantat wajan tidak gosong. Cara ini juga bisa kita aplikasikan pada pantat panci sampai wajan antilengket yang juga mudah gosong. Selamat mencoba.

(Virny Aprilianty;  Bahan dari : https://sajiansedap.grid.id/read/102624023/enggak-perlu-tenaga-begini-cara-ampuh-merontokkan-kerak-hitam-pada-pantat-wajan-dijamin-kinclong-seperti-baru?page=all)-FatchurR *

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close