Psikologi

Simpati sukses garap Pelanggan Muda

0657p-Simpati sukses garap Pelanggan Muda- i 25/6

JAKARTA – Program yang dilakukan Telkomsel menjaring pelanggan muda diklaim sukses. Selama ini, kampanye yang dilakukan Telkomsel dalam “Dance Like Agnes” sukses menambah pelanggan Simpati. Komposisi pelanggan muda Simpati meningkat dengan program anak muda. Pada 2011 jumlahnya naik 8%. Akhir 2012 tumbuh 10,6%, dan pada kuartal I-2013 sebesar 21,5%.

Head of Marketing Communications Group Telkomsel, Irlamsyah Syam, mengatakan dengan program terbaru bernama “Walk With Simpati” diharapkan pelanggan Simpati dapat meningkat seperti sebelumnya. “Dance Like Agnes” berhasil menambah jumlah pelanggan Simpati sebesar 21,5 persen. Saya harapkan bisa sama,” ujar Irlamsyah di Jakarta, Selasa (18/6).

Pelanggan yang dibidik Telkomsel, selama ini, berusia antara 15–23 tahun. Dengan mengajak mereka membuat video klip lewat “Walk With Simpati” diharapkan Telkomsel kembali mengulang sukses mendulang pelanggan baru.

Saat ini, dari 122,2 juta pelanggan Telkomsel sebanyak 55 juta adalah pelanggan Simpati. Setiap bulan pendapatan rata-rata (ARPU) dari pelanggan Simpati sebesar 20 ribu rupiah dan memberikan kontribusi 70 persen bagi telkomsel.

Irlamsyah menambahkan program digital activity “Walk With Simpati” sangat tepat karena menghadirkan saluran bagi generasi muda untuk menyalurkan ide-ide kreatif mereka, apalagi pengguna kartu ini sekarang didominasi oleh generasi muda yang tak pernah lepas dari ponsel pintarnya.

Dengan dukungan layanan data dia berharap pelanggan Telkomsel yang berjiwa muda dapat merasakan sensasi kecepatan ber-surfing di internet melalui ponselnya. Dalam program yang digelar 18 Juni hingga 31 Juli ini, pelanggan simPATI berkesempatan untuk dapat menjadi bagian dari produksi klip video single terbaru Agnes Monica. Caranya dengan membuat video berdurasi pendek. Ide yang paling kreatif akan digunakan untuk menyempurnakan klip video tersebut. (hay/E-6; http://koran-jakarta.com/index.php/detail/view01/122125)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Lihat Juga
Close
Back to top button
Close
Close