Aku cinta Indonesia

Penerbangan pertama Bandara Soetta-ke Danau Toba

TOBA SAMOSIR, KOMPAS.com-Penerbangan langsung dari Bandara Soekarno-Hatta Tangerang ke Bandara Silangit, Tapanuli Utara, Sumut dibuka perdana tanggal 22/3/16. GIA adalah maskapai pertama yang reguler melayani rute ini. Penerbangan dilakukan hari Selasa, Rabu, dan Jumat menggunakan armada Bombardier CRJ-100.

VP Airport Service PT Angkasa Pura II Eka Maria menuturkan Garuda terbang dari Bandara Soekarno-Hatta ke Silangit pukul 08.50 dan mendarat pukul 10.50. “Kami pengelola Bandara Silangit Siap menyambut wisatawan yang berkunjung ke kawasan Danau Toba,” ujarnya, Senin sore (21/3/2016).

Pada penerbangan perdana hari ini, sejumlah pejabat kementerian dan BUMN dijadwalkan hadir.
Beberapa di antaranya : Dirut Garuda Indonesia Arif Wibowo serta Dirut AP II Budi Karya. Mengutip Wikipedia, bandara Silangit adalah lapangan terbang yang dibangun pada masa penjajahan Jepang.

Pada 2011, bandara ini dikembangkan berlandas pacu 2.400 m x 30 m dan bisa didarati Boeing 737-800. (Bambang Priyo Jatmiko; Aprillia Ika; http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2016/03/22/082804326/Penerbangan.Perdana.dari.Bandara.Soekarno-Hatta.ke.Danau.Toba.Dibuka.Hari.Ini)-FatchurR

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close