Iptek dan Lingk. Hidup

Teknologi Revolusioner di Awal 2019(1/5)

(m.liputan6.com)-JAKARTA; Tak bisa dimungkiri kalau semakin lama, perkembangan teknologi kian luar biasa. Di awal tahun-2019 bahkan banyak teknologi canggih yang lahir sebelum menginjak semester kedua.

 

Kecanggihan teknologi ini tidak serta merta gadget, tetapi juga deretan terpecahkannya misteri ilmu pengetahuan dan juga terobosan medis. Nah, berikut 5 teknologi revolusioner yang muncul di awal 2019, seperti dilansir dari Listverse.

 

Alkohol yang tak bikin Hangover

Para ilmuwan baru2 ini berhasil mereplikasi minuman yang jika dikonsumsi dapat menghasilkan perasaan seperti mengonsumsi alkohol, tanpa ada rasa ‘hangover’ atau sakit pasca mabuk di pagi harinya.

 

Minuman ini Alcarelle, yang mengandung molekul sintetis bernama alcosynth yang dapat langsung menyerang bagian otak yang mengaktifkan perasaan senang, sembari merangsang reseptor otak yang bernama GABA dan hal inilah yang membuat kita merasakan mabuk.

 

Hal ini benar2 replikasi yang dilakukan alkohol kepada otak kita kecuali ini bukan benar2 alkohol sehingga tak ada hangover. Penemu dari minuman ini profesor bernama David Nutt bersama ilmuwan bernama David Orren.

 

David sebelumnya merupakan periset di Pemerintahan Inggris tapi dipecat karena mengklaim alkohol lebih berbahaya dari ekstasi. Sejak itu ia mengabdikan hidup mencari alternatif dari bahaya alkohol.

Alcarelle hanya tersedia di laboratorium dan tak akan bisa kita temui di pasaran sebelum diuji coba untuk masal dan diregulasi pemerintah.

 

(Reporter: Indra Cahya; Jek; Bahan dari :  Sumber: Merdeka.com; Liputan6.com dan https://m.liputan6.com/tekno/read/3946526/5-teknologi-revolusioner-yang-mencuri-perhatian-di-awal-2019?medium=Headline__mobile&campaign=Headline_click_2)-FatchurR * Bersambung………

Tulisan Lainnya :

  • Tidak ditemukan tulisan
Tags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :

Back to top button
Close
Close